Sebelum kita melakukan konfigurasi pada perangkat Cisco yang berbasis IOS, perlu diketahui bahwa dalam perangkat Cisco, terdapat Command Hierarchy dimana didalamnya tiga hak akses, diantaranya seperti digambar.
Dari gambar diatas, kita bisa melihat tatanan hirarki, tiga diantaranya adalah:
- User Exec Mode
Di mode ini, kamu hanya dapat menggunakan beberapa perintah yang umum digunakan, seperti ping, melakukan koneksi ssh maupun telnet. - Privileged Exec Mode
Restart (reload) perangkat, menyimpan konfigurasi (write), melihat konfigurasi (show) - Global Configuration mode
Konfigurasi interface (config-if), konfigurasi terminal (config-line), konfigurasi routing (config-router)
Lanjut ke bagian praktek, disini saya menggunakan Cisco Packet Tracer untuk melakukan konfigurasinya, dengan topologi yang sangat dasar
Hubungkan laptop dengan switch menggunakan kabel console, lalu buka terminal di laptop.
“Switch” adalah hostname dari perangkat, tanda ‘>’ menandai bahwa kita sedang berada di User EXEC mode, untuk mengetahui apa saja perintah yang bisa kita jalankan, cukup masukkan input tanda tanya ‘?’
untuk masuk ke Privileged Mode, masukkan perintah “enable”
Privileged mode ditandai dengan tanda ‘#’ setelah hostname. Sama halnya seperti di mode user, untuk mengetahui apa saja perintah atau command yang dapat dijalankan, masukkan perintah ‘?’
Untuk masuk kedalam mode konfigurasi, masukkan perintah “configure terminal”
Mode konfigurasi ditandai dengan (config)#. Untuk keluar dari mode konfigurasi, bisa menggunakan “Control + Z” atau bisa juga dengan perintah ‘exit’
Sekian, terimakasih.